cara membuat roti tawar empuk lembut
Bahan-bahan roti tawar :
225 gr tepung terigu1 sdt ragi
3 sdm gula pasir
150 ml air hangat
1 sdm susu bubuk
1 butir kuning telur
25 gr mentega
sekumpul garam
bahan olesan : campuran madu dan susu cair
cara membuat roti tawar :
Campur air hangat, gula dan ragi, aduk sebentar, biarkan 10 menit hingga
berbusa, kalo tidak berbusa jangan dipake
Dalam wadah lain, masukkan tepung, susu bubuk, dan kuning telur, tambahkan air ragi tadi, aduk dengan sendok kayu hingga rata
Dalam wadah lain, masukkan tepung, susu bubuk, dan kuning telur, tambahkan air ragi tadi, aduk dengan sendok kayu hingga rata
Lalu masukkan mentega dan garam, aduk2 lagi hingga benar2 rata,
bisa pake tangan, saya pake sendok kayu juga, teksturnya memang agak2 lengket,
tapi gpp, memang begitu, diamkan setengah jam -1 jam hingga mengembang 2x
lipat, jangan lupa ditutup kain
Setelah mengembang, lumuri tangan dan meja dengan tepung,
kempiskan adonan, gilas adonan lalu gulung, masukkan dalam loyang yg sudah
dioles mentega dan tepung tipis2, tutup lagi dengan kain, biarkan hingga
mengembang lagi sekitar setengah - 1 jam
Oles dengan bahan olesan, oven 170° selama 25 menit, biarkan
dingin, baru potong2
Setelah keluar oven, panas2 oles atasnya dengan mentega,
di pict... di tambah parutan keju...tetep yummy ko
0 Comments